MUSYAWARAH GUGUS DEPAN SMP NEGERI 2 SAMPANG
Kegiatan Gugus Depan ini tentunya memiliki tujuan dan sasaran yang meliputi menanamkan dan menumbuhkan budi perkerti yang luhur dengan memantapkan mental, moral, spiritual, emosional, pengetahuan, intelektual dan pengalaman.
Dalam MUGUS terdapat acara yang meliputi:
1. Penyampaian, pembahasan, pengesahan dan pertanggungjawaban ketua gugus depan selama masa bakti termasuk pertanggungawaban keuangan
2. Penyampaian, pembahasan dan pengesahan rencana kerja gugus depan untuk masa bakti berikutnya, serta memilih ketua gugus depan untuk masa bakti berikutnya.
Pelaksanaan kegiatan mugus ini sangatlah penting keberadaannya bagi keberlangsungan sebuah gudep untuk mencapai tujuan gerakan pramuka pada umumnya. Karena seluruh kegiatan kepramukaan bertolak ukur dari acara mugus yang didalamnya secara jelas tersusun acara yang sangat penting.
Komentar
Posting Komentar