SHALAS BERLIANA, JUARA 1 MUROTAL AL QUR'AN PUTRI, TINGKAT KABUPATEN CILACAP
Pendidikan Agama Islam sangatlah memiliki peran strategis dalam mewujudkan rumusan tujuan pendidikan khususnya dalam membentuk kepribadian termasuk mengembangkan bakat yang dimiliki. Orang tua dan guru serta lingkungan diharapkan dapat membimbing anak-anak agar memiliki kepribadian yang baik, dan dapat mengembangkan potensi diri sehingga anak-anak akan menguasai ilmu pengetahuan dengan baik, sekaligus memiliki akhlak yang mulia.
Pemerintah Kabupaten Cilacap menyelenggarakan Lomba MAPSI yang diadakan di SMP Negeri 2 Majenang pada tanggal 12 Oktober 2022. Dalam kegiatan ini SMP Negeri 2 Sampang mengirimkan Shalas Berliana dari kelas 9F sebagai perwakilan dalam lomba MAPSI khususnya dalam Murotal Al Qur'an - Putri. Dengan kerja keras serta doa seluruh komponen SMP Negeri 2 Sampang, ananda Shalas Berliana menjuarai khususnya dalam Murotal Al Qur'an - Putri sebagai juara 1 dengan nilai 178.
Peserta dalam pelaksanaan kegiatan lomba MAPSI ini diikuti oleh seluruh siswa - siswi jenjang SMP di Kabupaten Cilacap. Kegiatan ini bukan hanya sebagai ajang mengukir prestasi melainkan lebih ke daripada sebagai sarana perekat rasa kebersamaan serta membangun kekuatan berdasarkan nilai - nilai islami dalam rangka menyongsong pembangunan untuk mewujudkan masyarakat yang aman, tentram dan kondusif.
Selamat untuk ananda Shalas Berliana dari kelas 9F telah menjadi Juara 1 dalam Lomba MAPSI SMP ke 11, Murotal Al Qur'an Tingkat Kabupaten Cilacap.
Komentar
Posting Komentar